Pada acara tahunannya, Build
2014, Microsoft mendemokan Windows Phone 8.1 yang memiliki codename Blue. Salah
satu feature yang diunggulkan adalah Cortana, sebuah personal assistant yang
mirip dengan Apple Siri dan Google Now.
Setelah dua tahun pengembangan,
Cortana saat didemokan kemarin masih dalam versi beta. Pengguna dapat
berinteraksi dengannya baik melalui pengetikan maupun suara. Cortana
menggunakan suara wanita, yaitu Jen Taylor, sama dengan suara pada game Halo.
Menggunakan fasilitas search Bing, Cortana diklaim Microsoft lebih bagus
daripada Apple Siri maupun Google Now. Cortana dapat mempelajari
kebiasaan-kebiasaan penggunanya.
Cortana juga akan diintegrasikan
dengan Skype dan aplikasi Microsoft lainnya. Microsoft juga membuka Cortana
sehingga developer pihak ketiga dapat mengintegrasikan aplikasi dengannya.
Update Windows Phone 8.1 lainnya
adalah personalisasi start screen. Gambar latar belakang start screen dapat
diubah oleh pengguna, sehingga gambar tersebut akan muncul sebagai latar
belakang tile-tile Windows Phone. Jumlah kolom untuk tile juga ditambah. Kalau
sebelumnya kolom ketiga hanya untuk layar 5-inci atau lebih, sekarang layar
ukuran berapa pun bisa menampilkannya. Ada opsi untuk menampilkan dan menonaktifkannya.
Selain live tile – yaitu tile
yang menyajikan informasi terkini dari aplikasi – sekarang pada Windows Phone
8.1 juga ditambah dengan Action Center yang menyajikan notifikasi dari aplikasi
apa saja. Action Center juga dapat diatur sehingga pengguna dapat mengakses
setting yang sering dipakai secara cepat seperti Wi-Fi, Flight Mode, Bluetooth,
dan Rotation Lock.
Keyboard juga termasuk yang
ditingkatkan kemampuannya. Keyboard dapat mempelajari gaya penulisan
penggunanya dan juga tahu nama orang di kontak milik pengguna. Itu semua untuk
mempercepat pengetikan.
Skype sekarang diintegrasikan
dengan phone dialer sehingga percakapan telpon dapat dipindah menjadi video
call dengan men-tap satu tombol. Integrasi juga dengan Cortana, sehingga
Cortana dapat digunakan untuk setup panggilan di dalam Skype.
Penyempurnaan feature lainnya
berkaitan dengan kalender, album foto, kamera, dan Wi-Fi. Feature baru
selengkapnya dapat dilihat di blog resmi Microsoft.
Windows Phone 8.1 dikatakan
Microsoft akan tersedia bersamaan dengan peluncuran smartphone baru akhir April
atau awal Mei.
Sumber: INFOKOMPUTER