Cara ini berguna buat kamu yang ingin memindahkan/menambahkan kepemilikan Blog atau mengganti akun/email blog dari akun/email lama ke akun/email yang baru, di mana akun/email baru tersebut mempunyai hak akses penuh seperti halnya akun/email yang lama atau dengan kata lain menjadi pemilik blog tersebut, dan hal ini biasanya dilakukan karena Akun (email) yang lama atau yang dipakai untuk mendaftarkan di blog tersebut bermasalah atau alasan lainnya, tetapi masih bisa digunakan untuk log in ke blog.
Perhatian: Harap digunakan dengan bijak,
Adapun caranya adalah sbb:
- Buat email baru jika belum punya ( disarankan pakai Gmail ), atau jika sudah punya pastikan emailnya masih aktif.
- Log in ke Blog kamu ( masih memakai akun atau email yang lama ), pilih nama blognya lalu masuk ke Settings
- Pada bagian Permissions, pilih +Add author
- Lalu isikan alamat email kamu yang baru, klik invites authors, maka akan muncul 1 open invitations.
- Sekarang masuk ke email tersebut, lihat pada email masuk (inbox) yg isinya pemberitahuan undangan, lalu klik Accept invitation, dan kamu akan dibawa ke halaman berikutnya ( ikuti saja langkah selanjutnya )
- Setelah itu log in lagi ke Blog kamu ( masih pakai akun (email) yg lama ) ke bagian settings seperti langkah 1 tadi, langkah inilah yang paling penting yaitu merubah status email baru kamu menjadi Admin, dimana email baru tersebut memiliki hak akses penuh terhadap blognya seperti halnya email lama. Pilih Permissions --> Blog Authors --> email baru kamu --> pilih: Admin--> OK.
- Nah sekarang Admin Blog Authorsnya menjadi dua, itu artinya dua-duanya memiliki hak akses penuh terhadap blognya.
- Untuk melihat perubahannya sekarang kamu log in ke blog kamu memakai akun (email) kamu yang baru, pilih nama blognya dan akan nampak menu-menu penuh di sebelah kiri untuk Posting, merubah template, layout, termasuk menu earnings seperti halnya kamu log in memakai akun (email) lama, ini berbeda sekali jika status email baru kamu tidak menjadi Admin, di mana menu kiri tidak muncul penuh dan tidak mempunyai hak akses penuh terhadap blog tersebut.
Nah sekarang kamu tinggal kelola blognya memakai akun/email baru.
Demikianlah langkah-langkahnya. Mohon ma'af jika masih banyak kekurangan.