Cara Reset Sistem Operasi Windows 10 Tanpa Harus Install Ulang

 


Opsi reset (atau recovery/reinstall/refresh) ini memungkinkan user untuk mengembalikan windows 10 ke kondisi original tanpa kehilangan foto, video, atau file-file pribadi. Ini adalah opsi reset paling tidak invasif. Anda akan menyimpan akun, file personal dan pengaturan personal. Aplikasi Windows store dan Aplikasi Desktop tetap harus di install ulang. Kustomisasi pra-install ASUS juga dihapus.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:


1. Klik tombol "Start"


 

2. Klik "Settings"


 

3. Klik "Update & security".


 

4. Klik "Recovery" kemudian pilih "Reset this PC".


 

5. Klik "Keep my files".


 

6. Klik "Next".

Pada tahap ini, Anda perlu mengkofirmasi bahwa anda memahami bahwa anda perlu menginstall kembali aplikasi-aplikasi tersebut setelah reset.


 

7. Klik "Next".


 

8. Klik "Reset".

 Ini adalah tahap akhir dalam urutan sebelum reset dimulai.

Apabila fungsi "Reset" tidak berfungsi pada sistem operasi. Anda dapat mencoba mode "WINRE (Windows Recovery Environment)".


Silahkan lihat langkah-langkahnya.

1. Klik "Recovery" kemudian pilih "Advanced startup".

2. Klik "Restart now", sistem operasi akan reboot dan masuk ke mode "WINRE (Windows Recovery Environment)".


 

3. Pilih “Troubleshoot".


 4. Pilih “Reset this PC".


 Demikianlah cara reset laptop tanpa harus install ulang, tetapi jika sudah melakukan reset tersebut kinerja laptop dirasa masih kurang maximal/ lemot, silahkan lakukan opsi install ulang.


Catatan:

Sebelum melakukan reset ataupun install ulang, walaupun pengalaman anda sudah banyak, tetapi alangkah baiknya jika melakukan backup  data terlebih dahulu, terutama data-data yang sangat penting agar terhindar dari resiko kehilangan data. 

Tetapi jika sudah terlanjur kehilangan data, karena harddisk terformat ataupun partisinya hilang, anda bisa mencoba mengembalikan datanya memakai aplikasi POWER DATA RECOVERY, coba anda searcing di blog ini.

Post a Comment

0 Comments